Devosi : Jumat, 7 Mei 2021
Bacaan Alkitab : Yesaya 50:10-11
Orang-orang kudus bukanlah satu-satunya yang dipercayai orang-orang untuk menyelamatkan diri mereka. Banyak orang yang percaya kepada diri mereka sendiri. Mereka berpikir bahwa mereka sendiri cukup mampu untuk menjadi benar dengan Allah. Ada beberapa alasan mengapa orang berpikir seperti ini. Salah satu alasannya ialah bahwa manusia, seturut naturnya adalah sombong. Kita berpikir bahwa kita dapat menjaga diri kita sendiri. Kita tidak membutuhkan bantuan. Terutama dalam hal menjadi orang yang baik, kita berpikir bahwa kita setidak-tidaknya sama baiknya dengan orang lain, sehingga Allah pasti akan menerima kita. Orang tidak ingin berpikir bahwa mereka membutuhkan juruselamat. Alasan lain mengapa orang-orang percaya kepada diri mereka sendiri ialah karena sepertinya itu sesuai dengan akal sehat. Jika kita ingin mendapatkan hal-hal yang baik dari Allah, tentunya kita harus melakukan hal-hal yang baik untuk Allah. Orang berpikir, begitulah cara kerjanya. Alasan ketiga mengapa orang-orang percaya kepada diri mereka sendiri ialah karena banyak guru palsu telah mengajarkan bahwa orang harus berbuat baik untuk memastikan mereka masuk ke sorga.
Paulus, dengan mengutip dari Perjanjian Lama, dengan tegas menjelas kan bahwa tidak ada seorang pun yang dapat menyenangkan Allah dengan melakukan apa yang baik (Rm. 3:19-20). Yesus menjelaskan bahwa tidak ada seorang pun yang bisa menghasilkan buah yang berkenan kepada Allah jika mereka tidak dipersatukan dengan-Nya (Yoh. 15:5).
Nabi Yesaya membandingkan kita dengan orang-orang yang berjalan di dalam kegelapan. Dia mengundang kita untuk percaya kepada keselamatan Allah dan mendapatkan terang Yesaya menulis, pilihan lainnya adalah mencoba untuk membuat terang kita sendiri. Tetapi Yesaya memperingatkan, jika kita melakukan hal itu, maka siksaanlah yang pada akhirnya akan kita dapatkan.
* Selamat menjalankan devosi pagi :)
Renungan bisa diakses pada video youtube di bawah ini ya...
God bless all !
Source : Renungan Keluarga berdasarkan Katekismus Singkat Westminster
Menghibur Hati - Mendidik Akal Budi | Starr Meade
Note : Tuliskan 1 pesan singkat yang kamu dapatkan dari devosi hari ini pada kolom komentar ini :)