Ikuti Kami :
Ikuti Kami :
DIGITAL SCHOOL
SEKOLAH KRISTEN KALAM KUDUS PADANG
Home Informasi Student Articles & Artwork | SMP

Tantangan Iman Bagi Remaja Kristen Masa Kini

Daftin - 27 April 2021
Total Dilihat : 41008
Share Via :

Tantangan Iman Bagi Remaja Kristen Masa Kini (oleh Pak Nikodemus Msiren, S.Th)



Andi Eka mengelompokkan tantangan yang dihadapi oleh remaja masa kini dalam 4 bagian :

  • Teknologi 

Teknologi juga menolong manusia untuk menyebarkan ilmu pengetahuan, kebaikan, serta berbagai upaya  kemanusiaan demi kepentingan umat manusia. Namun, disisi lain, teknologi juga dapat menyebabkan berbagai penyimpangan moral dan etika yang cenderung mengurangi atau meredusir rasa kemanusiaan termasuk didalamnya nilai-nilai etika dan moral. 

  • Akademik

Tidak sedikit remaja yang “gemar” menyontek demi memperoleh nilai tinggi. Pendidikan bukan hanya menyangkut nilai yang tinggi melainkan bagaimana mengikuti proses pendidikan secara baik dan benar.  

  • Rokok, Narkoba, dan Miras

Bukan merupakan hal yang aneh jika kita saksikan remaja SMP bahkan SD merokok atau meminum minuman keras. Seolah-olah remaja yang tidak mencoba merokok atau meminum minuman keras bukanlah remaja gaul. Pemahaman ini sangatlah keliru. Ukuran “gaul” bukanlah mampu melakukan hal-hal yang menyimpang. Remaja gaul adalah ketika kamu dapat berteman dengan semua orang tanpa memandang latar belakang perbedaan.

  • Hormon

Perubahan hormon yang terjadi di usia remaja menyebabkan beberapa hal, salah satunya adalah rasa timbulnya ketertarikan pada lawan jenis. Hal itu lumrah dan sesuai dengan perkembangan biologis, psikologis, dan fisik Remaja. Namun, ketika kamu tidak mampu mengontrol rasa ketertarikan terhadap lawan jenis dan ditambah dengan keinginan untuk mencoba hal-hal baru dapat mengakibatkan terjadinya perilaku menyimpang.


KOMENTAR
Berikan Komentar
Belum ada Komentar
Informasi Terkait