Devosi : Senin, 22 Februari 2021
Bacaan Alkitab : 1 Korintus 2 : 7-12
Bayangkan seorang seniman yang secara diam-diam telah bekerja selama berbulan-bulan untuk menyelesaikan adikarya terbaiknya. Semua orang penasaran untuk melihat apa yang telah ia hasilkan. Akhirnya tibalah hari ketika sang seniman merencanakan untuk memamerkan lukisannya. Orang-orang berkumpul di sebuah ruangan di mana lukisan itu dipajang, masih ditutupi kain. Pada saat yang ditentukan, seorang pria membuka kain selubungnya dan semua orang melihat lukisan itu. Apa yang sebelumnya tersembunyi telah terungkap.
Mengungkapkan sesuatu adalah membuat sesuatu yang sebelumnya tersembunyi menjadi diketahui. Alkitab mengungkapkan seperti apa Allah itu dan apa yang Dia tuntut dari ma nusia. Bacalah 1 Korintus 2:7-12. Apakah yang dikatakan ayat 7 sebagai hal yang tersembunyi? Pada ayat 11, siapakah yang mengetahui pikiran Allah? Lihatlah ayat 10 untuk melihat bagaimana kita dapat mengetahui pikiran Allah dan hikmat-hikmat-Nya yang tersembunyi.
Source : Renungan Keluarga berdasarkan Katekismus Singkat Westminster
Membentuk Hati - Mendidik Akal Budi | Starr Meade
Note : Tuliskan 1 pesan singkat yang kamu dapatkan dari devosi hari ini pada kolom komentar ini :)