Devosi SMA : Selasa, 27 Juli 2021
Bacaan Alkitab : Lukas 1:26-35
Manusia yang baru dimulai dari sebuah sel dari ayah biologis dan sebuah sel dari ibu biologis yang bertemu di dalam tubuh sang ibu. Selanjutnya seorang manusia baru yang mungil mulai bertumbuh. Bayi itu bertumbuh di dalam tubuh ibunya sampai ia cukup besar untuk dapat hidup sendiri dan dilahirkan. Kristus tidak pernah memiliki awal. Oleh karena Dia Allah, maka Dia selalu ada. Namun demikian, bagian manusiawi dari pribadi-Nya memiliki awal. Sama seperti bayi manusia, Yesus bertumbuh di dalam tubuh ibu-Nya sampai Dia cukup besar untuk dilahirkan. Akan tetapi, ada satu hal yang sangat penting, yang membuat Yesus berbeda dari manusia lainnya. Yesus tidak memiliki ayah biologis. Ketika malaikat untuk pertama kalinya memberi tahu Maria, ibu Yesus, bahwa Maria akan mengandung, Maria ingin tahu bagaimana hal itu mungkin terjadi karena tidak ada ayah biologisnya. Malaikat itu menjelaskan padanya bahwa kuasa Roh Kudus akan turun ke atas dirinya dan dengan cara itulah sang Bayi akan mulai terbentuk. Allah sendirilah yang akan menjadi Bapa-Nya.
* Selamat menjalankan devosi pagi :)
God bless all !
Source : Renungan Keluarga berdasarkan Katekismus Singkat Westminster
Membentuk Hati - Mendidik Akal Budi | Starr Meade
Note : Tuliskan 1 pesan singkat yang kamu dapatkan dari devosi hari ini pada kolom komentar ini :)