Devosi : Selasa, 6 April 2021
Bacaan Alkitab : Mazmur 33:6-9
Bagaimana Allah menciptakan segalanya dari yang tidak ada? Dengan firman-Nya atau perintah-Nya. Dia hanya perlu berfirman dan hal-hal menjadi ada. Dalam kisah penciptaan kita membaca kalimat, "Berfirmanlah Allah." "Berfirmanlah Allah, Jadilah terang. "Berfirmanlah Allah, Jadilah benda- benda penerang pada cakrawala." "Berfirmanlah Allah, "Hendaklah bumi mengeluarkan segala jenis makhluk yang hidup (Kejadian 1:3, 14, 24). Setelah Allah mengucapkan perintah itu, kita membaca, "Dan jadilah demikian." Setiap kali Allah berfirman, terciptalah hal yang baru.
Allah itu luar biasa! Dia tidak hanya dapat menciptakan sesuatu dari yang tidak ada, Dia tidak perlu bekerja sama sekali ketika mencipta, Dia hanya perlu berfirman. Itulah sebabnya jawaban pada pertanyaan minggu ini menyebut Firman Allah "penuh kuasa." Ketika Allah menghendaki sesuatu terjadi, cukup hanya dengan Firman-Nya Ia membuatnya terjadi.
* Selamat menjalankan devosi pagi :)
Renungan bisa diakses pada video youtube di bawah ini ya...
God bless all !
Source : Renungan Keluarga berdasarkan Katekismus Singkat Westminster
Membentuk Hati - Mendidik Akal Budi | Starr Meade
Note : Tuliskan 1 pesan singkat yang kamu dapatkan dari devosi hari ini pada kolom komentar ini :)