Ikuti Kami :
Ikuti Kami :
DIGITAL SCHOOL
SEKOLAH KRISTEN KALAM KUDUS PADANG
Home Informasi Devosi SMA

Orang Yang Menaati Perintah Allah Dengan Sempurna (2)

Daftin - 10 Januari 2023
Total Dilihat : 213
Share Via :

Devosi SMA : Selasa, 10 January 2023

Orang Yang Menaati Perintah Allah Dengan Sempurna- Bagian 2 ]
Bacaan Alkitab :  Galatia 3:24

Apakah Allah terkejut ketika tidak ada seorang manusia pun yang dapat menaati perintah-perintah-Nya? Tentu saja tidak. Allah mengetahui ketika Dia memberikan hukum-Nya bahwa tidak seorang pun sanggup melakukannya. Lalu mengapa Dia memberikan begitu banyak perintah? Tujuan Allah adalah untuk menunjukkan kepada kita betapa kita memerlukan Kristus. Ketika membaca perintah-perintah-Nya, kita melihat seperti apa Allah itu. Kita melihat bagaimana kudus- nya seorang manusia harus hidup agar Allah menerimanya. Apabila kita membandingkan diri kita sendiri dengan apa yang Allah firmankan sebagai kehendak-Nya di dalam perintah-perintah-Nya, kita menyadari bahwa kita tidak cukup kudus untuk dapat diterima Allah. 

Perintah-perintah Allah menunjukkan kepada kita bahwa kita tidak pernah dapat menyenangkan hati-Nya dengan cara melakukannya. Kita perlu memiliki seseorang yang dapat menaati perintah-perintah Allah bagi kita. Kita memerlukan seseorang yang akan mengambil alih hukuman atas pelanggaran-pelanggaran kita terhadap perintah Allah. Allah memberi kita hukum-Nya dan perintah-perintah-Nya sehingga kita dapat melihat bahwa kita memerlukan Juruselamat. 


Source : Renungan Keluarga berdasarkan Katekismus Singkat Westminster
              
Membentuk Hati - Mendidik Akal Budi | Starr Meade



Note : Tuliskan 1 pesan singkat yang kamu dapatkan dari devosi hari ini pada kolom komentar ini :)
Selamat beraktivitas & God bless all !


KOMENTAR
Berikan Komentar
Belum ada Komentar
Informasi Terkait