Ikuti Kami :
Ikuti Kami :
DIGITAL SCHOOL
SEKOLAH KRISTEN KALAM KUDUS PADANG
Home Informasi Devosi SD

Allah Berfirman Dengan Mengutus Hamba-HambaNya

Daftin - 11 Mei 2022
Total Dilihat : 792
Share Via :

Devosi SD : Rabu, 11 Mei 2022


     Allah Berfirman Dengan Mengutus Hamba-HambaNya
     (Yesaya 6:1-9 & Matius 28:18-20)

       Anak-anak, ketika Allah berfirman, maka Allah berhak menggunakan banyak cara. Sebelum Alkitab lengkap ditulis, Allah berfirman secara langsung kepada seseorang. Atau Allah mengutus para nabi untuk menyampaikan firman-Nya dalam jaman Perjanjian Lama dan para rasul dalam jaman Perjanjian Baru. Dan sekarang setelah Alkitab lengkap ditulis, Allah menyampaikan firman-Nya melalui khotbah yang menjelaskan Alkitab melalui para hamba Tuhan dan para pemberita Injil.
       Pada zaman setelah kitab Wahyu ditulis, Allah sudah selesai menyatakan rencana-Nya dari awal sampai akhir. Maka pada jaman sekarang, Allah berfirman melalui khotbah yang menjelaskan firmanNya yang telah dicatat di dalam Alkitab. Maka sekarang ketika kita mendengarkan khotbah di sekolah minggu, itu berarti kita sedang mendengarkan firman Allah yang disampaikan melalui guru sekolah minggu kita.


     Mari renungkan :
     Pada zaman sekarang, bagaimanakah kita mengetahui Allah berfirman? 



     Selamat menjalankan devosi :)
     God bless all !


KOMENTAR
Berikan Komentar
Oleh Rafael Renzo Telaumbanua 11 Mei 2022
Dari orang tua , Guru-guru sm, dari guru sekolah, dari pendeta, dan dari Alkitab
Oleh Yohanes Candra 11 Mei 2022
Pada zaman sekarang kita mengetahui Allah berfirman melalui khotbah dari para hamba Allah, pemberita Injil dan guru-guru di sekolah.
Oleh Rachel Felicia Pasaribu 11 Mei 2022
Allah berfirman melalui khotbah yang telah dicatat di dalam Alkitab. Ketika kita mendengarkan khotbah di sekolah minggu, itu berarti kita sedang mendengarkan firman Allah. Dan juga ketika membaca Alkitab
Oleh Gabriella Letichia Liang 11 Mei 2022
Kita dapat mencari tau di Alkitab dari hamba - hamba Tuhan
Oleh Don't give up! Studying time! 11 Mei 2022
Menolong kita dalam setiap hari
Oleh Keiko Arcelia T. 11 Mei 2022
1. Kita dapat mengetahuinya melalui khotbah yang menjelaskan Alkitab melalui para hamba Tuhan dan para pemberita Injil
Informasi Terkait