Siapakah orang yang paling kasihan di dunia ini? Apakah mereka yang miskin? Atau mereka yang sakit? Orang yang patut dikasihani adalah orang yang selalu merasa dirinya benar dan tidak bisa lagi menerima koreksi/masukan dari orang lain. Orang seperti ini akan mudah sekali tergelincir dan masuk dalam godaan tawaran dunia.
Lalu siapakah yang paling baik untuk mengkoreksi kesalahan kita? Kadang Allah menggunakan orang tua, teman, saudara atau orang lain. Tapi yang paling baik adalah ketika Allah menggunakan firman-Nya. Allah menyelidiki hati kita dengan firman-Nya. Dan firman-Nya menjadi cermin untuk kita melihat mana saja yang menjadi kelemahan dan kesalahan kita. Kalau kita bercermin pada orang lain, maka kita mungkin merasa lebih baik dari orang lain dan tidak sadar akan banyak kekurangan yang masih ada.
Mari renungkan : Kita sering merasa diri kita benar dan kalau ditegur, rasanya tidak enak sekali. Tapi Alkitab mengajarkan bahwa kita harus sering minta Allah menyelidi hati kita dan mengoreksinya, supaya kita tidak jatuh di jalan yang salah.