Ikuti Kami :
Ikuti Kami :
DIGITAL SCHOOL
SEKOLAH KRISTEN KALAM KUDUS PADANG
Home Informasi Devosi SD

Lemah Lembut itu Belajar Mengutamakan Keadilan

Daftin - 10 Maret 2022
Total Dilihat : 1695
Share Via :

Devosi SD : Kamis, 10 Maret 2022


     Lemah Lembut itu Belajar Mengutamakan Keadilan
     (Matius 5:5 & Mikha 6:8)

       Allah merancang kita hidup dalam sebuah masyarakat. Kita berada dalam keluarga inti, keluarga besar, lalu Gereja dan sekolah. Kita berada dalam komunitas yang beragam. Allah mau kita belajar menjalankan keadilan.
       Apakah maksudnya? Allah mau kita hidup dalam komunitas dengan memperlakukan sesama kita sesuai apa yang Allah mau. Kita belajar bersikap sepantasnya. Kita tidak bisa tidak adil karena Allah kita adalah Allah yang adil. Kita tidak boleh pilih kasih, membela orang yang cocok dengan kita meskipun orang itu salah. Lalu kita tidak menyukai seseorang, hanya karena orang itu berbeda dengan kita. Ini adalah sikap yang tidak adil. Orang yang lemah lembut yang akan dipercayakan bumi ini oleh Allah adalah orang yang belajar hidup adil.


     Mari renungkan :
     Anak-anak kalau kita pernah tidak suka terhadap salah satu teman kita tanpa alasan yang 
     tepat, apa yang Alkitab ajarkan untuk seharusnya kita bersikap padanya?



     Selamat menjalankan devosi :)
     God bless all !


KOMENTAR
Berikan Komentar
Oleh Florence Elisabet Christine Pasaribu 10 Maret 2022
Kita harus bersikap baik kepada teman kita
Oleh Yohanes Candra 10 Maret 2022
Yang Alkitab ajarkan seharusnya kita tidak boleh pilih kasih, bersikap sepantasnya karena Allah mau kita belajar menjalankan keadilan.
Oleh Keiko Arcelia T. 10 Maret 2022
1. Kita seharusnya Mendoakan dia dia agar dia berubah dan menjadi lebih baik lagi
Informasi Terkait