Ikuti Kami :
Ikuti Kami :
DIGITAL SCHOOL
SEKOLAH KRISTEN KALAM KUDUS PADANG
Home Informasi Devosi SD

Miriam Yang Berani

Daftin - 06 Oktober 2022
Total Dilihat : 834
Share Via :

Devosi SD : Kamis, 6 October 2022

     ( Miriam Yang Berani )

      Ketika membaca kisah ini secara berurutan, apakah kalian menemukan ternyata banyak orang biasa yang berani berespons dengan tepat pada Allah dalam situasi mereka masingmasing. Menjadi garam dunia tidak hanya seorang diri di dunia ini, ada sekumpulan umat Allah yang samasama mau berfungsi mencegah si jahat dengan lancar menjalankan rencananya.
       Kali ini kita mendapati bahwa Miriam, kakak peremuan Musa dengan berani terus mengikuti kemana keranjang itu hanyut. Dan ketika Miriam melihat keranjang itu dekat dengan Putri Firaun yang tengah berada di sungai Nil, maka Miriam memberanikan diri menawarkan inang penyusu untuk bayi itu. Miriam hanya seorang anak perempuan, bisa saja ia takut salah bicara atau malah ketahuan yang di dalam keranjang itu adalah adiknya. Tapi Miriam memberanikan diri untuk mengawasi keranjang adiknya dan akhirnya Allah menuntun keranjang itu hanyut dan ditemukan Putri Firaun. Miriam mengambil kesempatan ini untuk menyelamatkan Musa.
      Menjadi garam bisa merupakan tindakan yang berani dan penuh kasih dari seorang kakak kepada adiknya. Kadang kita pikir menjadi garam dunia harus melakukan tindakan yang  besar dan langsung berpengaruh luas. Ternyata tidak. Kita harus mulai dari tindakan dalam hidup kita sehari-hari, terhadap orang-orang di sekitar kita.
      

     Mari renungkan :
     1. Bagaimana Miriam menjadi garam dunia? Temukan bagaimana kamu bisa menjadi garam dunia di tengah keluargamu?


     Selamat menjalankan devosi :)
     God bless all !


KOMENTAR
Berikan Komentar
Oleh Don't give up! Studying time! 06 Oktober 2022
Menghormati Orang tua
Oleh Charissa Anjeanette soenandi 06 Oktober 2022
tidak terlambat ke sekolah
Oleh Ryn Christini Sitardja 06 Oktober 2022
Membantu orang tua, Menolong adik, menghormati orag tua, belajar dengan giat.
Oleh Katrina Alicia Ng 06 Oktober 2022
1. Membantu orang tua. 2. Miriam menjadi garam dunia dengan menyelamatkan adiknya
Oleh maxwell alexander gunawan 06 Oktober 2022
dengan berani.belajar dengan tekun
Oleh Kyra Nathania Rusli 06 Oktober 2022
membantu orang tua
Oleh Kyra Nathania Rusli 06 Oktober 2022
Membantu orng ta
Oleh aaron christian 06 Oktober 2022
Miriam menjadi garam dunia dengan menyelamatkan adiknya
Oleh steven gerald pasaribu 06 Oktober 2022
2. Miriam menjadi garam dunia dengan menyelamatkan adiknya
Oleh rafael rusli 06 Oktober 2022
membantu adik menggambil barang
Oleh steven gerald pasaribu 06 Oktober 2022
1. membantu orangtua
Oleh Kenzie Abrian Thedy 06 Oktober 2022
2.Membantu orang tua
Oleh Kenzie Abrian Thedy 06 Oktober 2022
2.Membantu orang tus
Oleh Kenzie Abrian Thedy 06 Oktober 2022
1.Miriam menjadi garam dunia dengan menyelamatkan adiknya
Informasi Terkait